Jaga Kebersihan, Pemerintah Kecamatan Tanete Riaja Gelar Jumat Bersih Secara Rutin

    Jaga Kebersihan, Pemerintah Kecamatan Tanete Riaja Gelar Jumat Bersih Secara Rutin

    BARRU - Giat Jum'at bersih Pemerintah Kecamatan Tanete Riaja direspon baik seluruh masyarakat, masyarakat bersama unsur pemerintah bahu membahu mewujudkan kehidupan yang bersih dan tenteram.

    Kegiatan yang melibatkan Kepala Dusun, Lingkungan, RT, Komunitas Pemuda, dan masyarakat dilaksanakan di Lapangan Sepak bola La Bandu, Ralla, Kecamatan Tanete Riaja, Kabupaten Barru Jumat (15/10/21).

    Camat Tanete Riaja Musakkir S.Sos, M.Si., mengatakan bahwa, giat Jum'at bersih merupakan rutinitas yang dilakukan setiap hari Jumat dilingkungan Kantor Kecamatan, dan satu bulan sekali dalam bentuk gotong royong.

    "Giat Jum'at bersih adalah sebuah bentuk kegotong royongan untuk mewujudkan kehidupan masyarakat yang bersih, " katanya.

    Selain itu, melalui kegiatan ini pemerintah kecamatan terus menjalin kerjasama yang baik dengan masyarakat dan juga diharapkan kegiatan ini terus dilakukan disetiap lingkungan, agar kebersihan tetap terjaga.

    (Red)

    Update

    Update

    Artikel Sebelumnya

    Sekda Abustan: Barru Kembali ke Zona Hijau...

    Artikel Berikutnya

    Terbaik Pelunasan Pajak, 7 Desa dan 3 Rumah...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"

    Ikuti Kami